Saturday, September 3, 2011

Kematian

Sebelum solat dzuhur (ini ga boleh ditiru, pun buat saya sendiri di waktu berikutnya), iseng dulu nengok laptop yang standby dari pagi. Kebacalah berita kecelakaan lalu lintas yang dialami Syaiful Jamil dan keluarga di Tol Purbaleunyi (Tol Cipularang KM 96). Istri beliau meninggal dunia di TKP seketika itu juga, sementara penumpang lain dilarikan ke rumah sakit di Purwakarta.

Setiap berita kematian, sungguh merupakan pengingat yang baik bagi manusia-manusia lain yang mau berpikir.

Takutkah akan mati? Yang tidak tau kapan, dimana, dalam keadaan bagaimana..


Apa yang ditakutkan. Saya percaya, yang ditakutkan bukan kematiannya itu sendiri (paling tidak buat gw) tapi apa yang terjadi setelah mati. Lalu, bukankah itu artinya saya percaya dan yakin akan yang gaib (alam barzah, kehidupan setelah mati yang abadi)? Lalu mengapa dalam menjalani hidup ini saya masih saja dengan sadar melakukan kesalahan?

Kalau semua manusia pasti masuk surga setelah mati, apa masih ada yang tidak siap mati?

Manusia..

No comments:

Post a Comment